Bantuan Mulyadi Sapa Warga Perbatasan Sumbar-Riau
ANTUSIASME masyarakat perbatasan Sumatra Barat (Sumbar) dan Riau jelas terlihat ketika satu per satu dari mereka mendapatkan masker
ANTUSIASME masyarakat perbatasan Sumatra Barat (Sumbar) dan Riau jelas terlihat ketika satu per satu dari mereka mendapatkan masker dan hand sanitizer dari Anggota DPR RI Mulyadi. Berlokasi di Kecamatan Pangkalan, Kab. Lima Puluh Kota, puluhan warga silih berganti mendatangi mobil logistik milik wakil rakyat tersebut.
Pun menyita perhatian masyarakat sekitar, pembagian bantuan tersebut tetap mengedepankan protokol pencegahan penyebaran virus covid-19 sesuai arahan Mulyadi. Diwakili oleh Ketua Relawan Mulyadi, Lasmawan, pemberian bantuan berjalan lancar tanpa ada kendala.
"Sesuai arahan Pak Mulyadi, masyarakat juga kami berikan bantuan berupa masker kain dan hand sanitizer," ungkap Lasmawan.
"Walaupun tadi rame, tapi bantuan kita bagikan tetap sesuai protokol pencegahan penyebaran virus covid-19 yang mana masyarakat tidak bergerombol," imbuhnya.
Sementara itu, salah seorang warga bernama Sudirman (63) menyatakan rasa terima kasihnya terhadap bantuan yang diberikan oleh Mulyadi. Dirinya mengakui, di samping sembako, bantuan seperti masker dan hand sanitizer sangat dibutuhkan oleh masyarakat.
Karena menurut pria yang bekerja sebagai buruh serabutan tersebut, masker dan hand sanitizer dapat melindungi masyarakat agar tidak mudah terpapar virus covid-19.
"Saya ucapkan terima kasih kepada Pak Mulyadi yang sudah memberikan bantuan kepada masyarakat. Bantuan ini sangat kami butuhkan di perbatasan agar kami tidak mudah terpapar virus covid-19," ujar Sudirman.
Tidak jauh berbeda, warga lainnya yakni Amir Nur (75) menuturkan bantuan tersebut adalah bentuk kepedulian Anggota Komisi III DPR RI Mulyadi terhadap masyarakat. Bahkan ia mengetahui, sebagai wakil rakyat, Mulyadi akan mengupayakan beragam bantuan untuk membantu warga yang membutuhkan.
Salah satunya adalah dengan menyalurkan bantuan masker dan hand sanitizer kepada masyarakat di tengah pandemi virus covid-19.
"Bantuan ini adalah kepedulian Pak Mulyadi. Beliau memang jika ada yang bia dibantu maka akan langsung dilakukan seperti saat ini dengan masker dan pembersih tangannya," singkat Amir. (*/adv)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/padang/foto/bank/originals/bantuan-dari-anggota-dpr-ri-mulyadi-diserahkan-kepada-warga.jpg)