3 Fakta Menarik Arsenal vs Bayern Muenchen di ICC 2019, Semua Gol Tercipta di Babak Kedua

3 Fakta Menarik Arsenal vs Bayern Muenchen di ICC 2019, Semua Gol di Babak Kedua hingga Pemain Muda Penentu Kemenangan

Editor: Saridal Maijar
Twitter @IntChampionsCup
3 Fakta Menarik Arsenal vs Bayern Muenchen di ICC 2019, Semua Gol Tercipta di Babak Kedua 

3 Fakta Menarik Arsenal vs Bayern Muenchen di ICC 2019, Semua Gol di Babak Kedua hingga Pemain Muda Penentu Kemenangan

TRIBUNPADANG.COM – Arsenal berhasil memenangkan laga melawan Bayern Muenchen di International Champions Cup atau ICC 2019.

Berikut rangkuman fakta menarik di pertandingan tersbeut seperti dilansir BolaSport.com:

1. Semua Gol Terjadi di Babak Kedua

Arsenal berhasil menang dengan skor akhir 2-1 atas Bayern Muenchen pada laga International Champions Cup ( ICC 2019) di Dignity Health Tennis Center, Kamis (18/7/2019) pagi WIB.

Seluruh gol pada pertandingan tersebut terjadi pada babak kedua.

Arsenal berhasil unggul terlebih dahulu setelah umpan Pierre-Emerick Aubameyang memaksa Louis Poznanski melakukan gol bunuh diri pada menit ke-49.

Klub Jerman Ini Sempat Lirik Bek Berdarah Indonesia, Akhirnya Gaet Pemain Arsenal

2. Pemain Muda Penentu Kemenangan

Bayern Muenchen kemudian berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-71 lewat kapten mereka di babak kedua, Robert Lewandowski.

Arsenal akhirnya memenangi pertandingan setelah striker muda mereka, Eddie Nketiah, mencetak gol pada menit ke-88.

3. Jalannya pertandingan

Setelah hasil 0-0 pada babak pertama, kedua tim langsung berusaha untuk mencetak gol.

Arsenal masih mempertahankan tiga pemain mereka, Mesut Oezil, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Alexandre Lacazette, hingga awal babak kedua.

Sementara Bayern Muenchen mengganti seluruh pemainnya dan memasukkan Robert Lewandowski dengan harapan mampu membuahkan gol.

Masa Depan Petr Cech Belum Pasti Setelah Arsenal Takluk Atas Chelsea

Arsenal akhirnya unggul terlebih dahulu pada menit ke-49.

Henrikh Mkhitaryan mengirimkan umpan ke Pierre-Emerick Aubameyang yang langsung menyerang lewat sisi kanan pertahanan Bayern Muenchen.

Aubameyang berniat untuk mengoper bola ke Alexandre Lacazette tetapi, justru mengenai kaki pemain pengganti Bayern Muenchen, Louis Poznanski.

Bola yang mengenai kaki Poznanski lalu masuk ke gawang Bayern Muenchen dan memberikan keunggulan 1-0 untuk Arsenal.

Tertinggal 0-1, Bayern Muenchen berusaha untuk mencari gol balasan dengan cepat.

Final Liga Eropa Chelsea vs Arsenal Musim Ini Tidak Akan Menampilkan Pemain Bintang dari Kedua Klub

Kesempatan langsung datang pada menit ke-53 saat Serge Gnabry berhasil merangsek ke gawang Arsenal, tetapi tendangannya masih melebar jauh dari sasaran.

Usai hampir kebobolan, Arsenal kembali mencoba keberuntungan untuk menambah gol melalui pemain pengganti, Sead Kolasinac.

Sead Kolasinac berhasil mengawali serangan Arsenal pada menit ke-68, tetapi umpannya untuk Aubameyang masih belum menghasilkan gol.

Tiga menit berselang, Arsenal harus kebobolan setelah Robert Lewandowski mencetak gol.

Lewandowski berhasil memenangi duel udara dengan para pemain bertahan Arsenal untuk menyundul assist Serge Gnabry menjadi gol.

Arsenal sempat berpeluang kembali unggul pada menit ke-76 saat mereka mendapat hadiah tendangan bebas.

Mesut Oezil yang mengeksekusi tendangan bebas tersebut masih gagal untuk melahirkan gol tambahan bagi Arsenal.

Franz Der Kaiser Beckenbauer Inginkan Juergen Klopp Latih Bayern Muenchen

Tidak mau kalah dari Arsenal, Bayern Muenchen juga semakin gencar melancarkan serangan.

Serge Gnabry kembali menebar bahaya ke gawang Arsenal hingga Emiliano Martinez harus jatuh bangun menyelamatkan gawangnya.

Menjelang pertandingan berakhir, Arsenal akhirnya berhasil menambah gol lewat pemain muda mereka, Eddie Nketiah.

Nketiah masuk menggantikan Alexandre Lacazette pada menit ke-81.

Tujuh menit setelah masuk ke dalam lapangan, Nketiah langsung mempersembahkan gol Arsenal.

Nketiah mampu memanfaatkan dengan baik umpan dari sesama pemain muda Arsenal, Tyreece John-Jules.

Kedua tim gagal menambah gol di sisa waktu pertandingan sehingga Arsenal berhasil menang 2-1 atas Bayern Muenchen.

Susunan pemain Arsenal dan Bayern Muenchen:

Arsenal

(4-2-3-1): 1-Bernd Leno (26-Emiliano Martinez 46'); 15-Ainsley Maitland-Niles, 5-Sokratis Papastathoupoulos, 20-Shkhodran Mustafi, 18-Nacho Monreal (31-Sead Kolasinac 46'); 28-Joe Willock (41-Robbie Burton 64'), 34-Granit Xhaka; 7-Henrikh Mkhitaryan (24-Reiss Nelson 64'), 10-Mesut Oezil, 14-Pierre-Emerick Aubameyang; 9-Alexandre Lacazette

Pelatih: Unai Emery

Bayern Muenchen

(4-5-1): 1-Manuel Nuer (26-Sven Ulreich 46'); 27-David Alaba (43-Louis Poznanski 46'), 8-Javi Martinez (5-Benjamin Pavard 46'), 17-Jerome Boateng (4-Niklas Sule 46'), 46-Jonas Kehl (32-Joshua Kimmich 46'); 15-Jann-Fiete Arp (29-Kingsley Coman 46'), 45-Ryan Johansson (42-Sarpeet Singh 46'), 6-Thiago Alcantara (47-Angelo Stiller 46'), 24-Corentin Tolisso (18-Leon Goretzka 46'), 41-Daniel Ontuzans (22-Serge Gnabry 46'); 25-Thomas Mueller (9-Robert Lewandowski 46')

Pelatih: Niko Kovac

Artikel ini telah tayang di Bolasport.com

Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved