Gowes Nusantara 2019 di Kota Padang, Kemenpora Galakkan Kembali Bersepeda ke Sekolah
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengajak pelajar untuk kembali bersepeda ke sekolah.
Penulis: Saridal Maijar | Editor: Saridal Maijar
“Tahun ini targetnya adalah 50 kabupaten/kota di 34 provinsi se Indonesia. Dan Padang sebagai titik awal,” ujar Raden.
Ajang sepeda santai dalam rangka mengkampanyekan ‘Ayo Olahraga’ ini mengusung tema ‘Kita Semua Bersaudara’.
• Promo TIX ID Hari Terakhir, Diskon 50 Persen Beli Tiket Nonton Bioskop, Cek Syarat dan Ketentuannya
• Prabowo Berterus-terang Sahabat Baiknya Adalah Jokowi
Melalui tema ini diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan bagi seluruh rakyat Indonesia, apapun sukunya, bahasanya, warna kulitnya maupun agama yang dianutnya.
"Saya berharap melalui program Gowes Nusantara 2019 ini mampu merangkai dan menguatkan persatuan dalam kebinekaan, sesuai dengan tema yang diusung," ujarnya.
Program ini bertujuan mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahaga ini.
Puncak Gowes Nusantara 2019 sendiri rencananya akan dilaksanakan pada September 2019 mendatang.
Tepatnya, saat perayaan Hari Olahraga Nasional (Haornas) pada 9 September.(*)