Piala Dunia U17 2025
32 Besar Piala Dunia U-17, Tim Garuda Asia Tersingkir dari Perebutan 8 Slot Ketiga Terbaik Grup
Laga pemungkas fase grup berlangsung pada Selasa (11/11/2025) dengan komposisi kontestan untuk babak 32 besar
MENYUSUL Laga pemungkas fase grup berlangsung pada Selasa (11/11/2025) dengan komposisi kontestan untuk babak 32 besar sudah lengkap seiring berakhirnya penyisihan grup.
Alhasil, ternyata Garuda Asia julukan untuk Timnas U-17 Indonesia harus tersingkir dari persaingan.
Armada asuhan Nova Arianto menempati posisi ketiga klasemen akhir Grup H dengan meraih tiga poin dan selisih gol -5 dalam tiga penampilan.
Setelah empat grup menyelesaikan babak penyisihan, timnas U-17 Indonesia hanya finis di tangga ke-10 dalam daftar peringkat ketiga terbaik.
Adapun syarat lolos lewat jalur peringkat ketiga terbaik adalah menghuni posisi delapan besar.
Dari Benua Afrika, terdapat sembilan wakil yang lolos.
Mereka adalah Senegal, Mesir, Zambia, Mali, Burkina Faso, Afrika Selatan, Uganda, Maroko, dan Tunisia.
Kemudian Amerika Selatan diwakili Argentina, Brasil, Paraguay, Meksiko, Venezuela, serta Kolombia.
Babak 32 besar dijadwalkan kick-off pada 14 November mendatang
Baca juga: STARTING XI Timnas Indonesia U17 vs Honduras: Pelatih Nova Arianto Tak Bisa Mainkan Lucas Lee
Skenario Lolos
Dilansir TribunPadang .con, Timnas U-17 Indonesia untuk bisa lolos ke babak 32 besar Piala Dunia U-17 2025 memang tidak mudah nantinya.
Kendati peluang Timnas U-17 Indonesia untuk lolos ke babak 32 besar terbuka setelah menang atas Honduras pada matchday terakhir Grup H.
Tim besutan Nova Arianto itu menang dengan skor 2-1 atas Honduras di Aspire Zone Pitch 4, Qatar, Senin (10/11/2025).
Satu gol kemenangan Honduras dicetak oleh Luis Gabriel Suazo melalui penalti pada menit ke-54.
Dua gol Timnas U-17 Indonesia dilesatkan oleh Evandra Florasta melalui penalti pada menit ke-52 dan Fadly Alberto (72').
Baca juga: Hasil Lengkap Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia Cetak Kemenangan Bersejarah Atas Honduras
Kemenangan itu membuat Timnas U-17 Indonesia finis di posisi ketiga klasemen Grup H dengan tiga poin.
Peluang sedikit terbuka untuk lolos melalui slot delapan tim peringkat ketiga terbaik.
Hingga saat ini di klasemen peringkat ketiga terbaik, Garuda Asia berada di urutan sembilan.
Timnas U-17 Indonesia memiliki tiga poin dengan selisih gol -5.
Di atas mereka ada yang belum bermain yakni Arab Saudi dan Paraguay.
Arab Saudi dan Paraguay masing-masing juga memiliki tiga poin dengan selisih gol 0.
Kedua tim harus kalah dengan selisih minimal enam gol, agar Timnas U-17 Indonesia naik di klasemen.
Arab Saudi akan melawan Mali pada 11 November 2025.
Paraguay menghadapi Republik Irlandia pada 11 November 2025.
Selain itu, Uganda dan Cile yang baru memiliki satu poin, harus kalah atau imbang pada laga terakhir mereka.
Timnas Uganda akan menghadapi Prancis dan Cile melawan Kanada.
Kedua laga itu juga akan digelar pada 11 November 2025.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/padang/foto/bank/originals/Araya-Dulur.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.