Liga Inggris
Mohammed Kudus Dikabarkan ke Tottenham Hotspur, Efek Domino Bikin Son Heung-min Lekas Hengkang
KABAR merapatnya pemain West Ham United, Mohammed Kudus ke Tottenham Hotspur semakin besar sampai saat ini. Mohammed Kudus secara resmi didat
Sang juru taktik akan mempersilakan Son Heung-min bertahan kalau sang legenda klub memang menginginkannya.
Akan tetapi, Son harus siap mengalami banyak waktu duduk di bangku cadangan.
Kondisi ini yang mungkin sulit diterima oleh Son mengingat dia harus menjaga performa untuk tampil di Piala Dunia 2026 bersama Timnas Korea Selatan.
Saat ini ada banyak tawaran yang siap masuk apabila Son memutuskan pergi dari Spurs.
Salah satunya dari Liga Arab Saudi tetapi Son belum menunjukkan ketertarikan bermain di Timur Tengah.
Posisi Son di Tottenham Hotspur bakal semakin terancam karena klub belum berhenti memperkuat lini ofensifnya dengan perekrutan Mohammed Kudus.
Spurs sebentar lagi juga akan meresmikan transfer Morgan Gibbs-White dari Nottingham Forest.
Kedua klub sudah sepakat dengan harga 60 juta pound, yang merupakan klausul pelepasan pemain berusia 25 tahun tersebut.
Gibbs-White disebut tinggal menjalani tes medis.
Pemain yang membukukan 7 gol dan 8 assist dalam 34 penampilan di Premier League musim lalu itu utamanya menempati posisi gelandang tengah atau gelandang serang.
Namun, dia juga bisa dimainkan di posisi sayap sehingga berpeluang membuat menit bermain Son menjadi semakin terbatas kalau bertahan di The Spurs.(*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.