Semen Padang FC

Target Semen Padang FC di Liga 1 Musim Depan, Kabau Sirah Ingin Bertengger di Papan Atas Klasemen

Ia pun tak menutup kemungkinan untuk menargetkan gelar juara, meski tetap realistis dengan pencapaian musim lalu.

Penulis: Muhammad Afdal Afrianto | Editor: Rezi Azwar
TribunPadang.com/Rezi Azwar
KOMPETISI LIGA 1- Pemain Semen Padang FC saat menjalani sesi latihan di Stadion GOR H Agus Salim Padang, Sabtu (17/5/2025) pagi. CEO Semen Padang FC, Win Bernadino, berharap tim Kabau Sirah mampu bersaing di papan atas BRI Liga 1 musim 2025-2026. 

TRIBUNPADANG.COM, PADANG – CEO Semen Padang FC, Win Bernadino, berharap tim Kabau Sirah mampu bersaing di papan atas BRI Liga 1 musim 2025-2026.

Optimisme tersebut didasarkannya pada performa positif Semen Padang FC di putaran kedua Liga 1 musim lalu, yang berhasil mengangkat tim finis di posisi ke-13 klasemen akhir.

"Kalau melihat performa tim di putaran kedua, kita sudah cukup bagus. Sekarang tinggal ditingkatkan lagi. Kalau semua berjalan sesuai rencana, harapan kita tentu bisa bersaing di papan atas musim depan," kata Win Bernadino saat dihubungi TribunPadang.com, Rabu (4/6/2025).

Ia pun tak menutup kemungkinan untuk menargetkan gelar juara, meski tetap realistis dengan pencapaian musim lalu.

Baca juga: Manajemen Semen Padang FC Minta Eduardo Almeida Pertahankan Kerangka Tim untuk Liga 1 Musim Depan

"Mudah-mudahan bisa juara, siapa yang tidak ingin juara. Tapi kita juga tidak boleh terlalu muluk-muluk. Musim lalu kita finis di peringkat 13, jadi harapannya musim depan kita bisa lebih baik lagi," sambungnya.

Terkait persiapan tim, manajemen Semen Padang FC telah meminta pelatih kepala Eduardo Almeida untuk tidak membentuk kerangka tim baru.

Sebaliknya, Almeida diminta mengevaluasi dan mempertahankan pemain-pemain yang tampil solid di paruh kedua musim lalu.

"Kami tidak ingin membongkar kerangka tim yang sudah ada karena performanya sudah cukup baik. Kami hanya minta coach mengevaluasi pemain yang ada dan menambahkan di sektor yang masih kurang," jelas Win.

Baca juga: Fans Kabau Sirah Antusias di Medsos Sambut Nnamdi Ofufu Ibeh, Kata Win Bernadino Baru Sebatas Rumor

Win menegaskan, keputusan soal siapa saja pemain yang akan dipertahankan sepenuhnya diserahkan kepada pelatih kepala.

"Itu wewenang coach. Kami serahkan sepenuhnya kepada pelatih untuk menentukan siapa yang layak dipertahankan," katanya.

Manajemen juga memastikan bahwa Eduardo Almeida tetap akan melatih Semen Padang FC pada musim depan.

"Secara lisan kami sudah menyampaikan bahwa coach Eduardo akan tetap menjadi pelatih kepala. Saat ini proses administrasi sedang berjalan, dan pengumuman resminya akan kami sampaikan dalam waktu dekat," ujarnya.

Adapun pengumuman nama-nama pemain yang dipertahankan akan disampaikan setelah proses evaluasi tuntas.

"Nanti akan disampaikan oleh tim official. Evaluasi masih berlangsung saat ini," tutup Win. (TribunPadang.com/Muhammad Afdal Afrianto)

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved