Semen Padang FC

Mulai Persiapan, Semen Padang FC Bidik 3 Poin Lawan Persis Solo di Liga 1

Semen Padang FC mempersiapkan diri secara maksimal untuk menghadapi Persis Solo di Stadion Manahan, Surakarta, Jumat (21/2/2025).

Penulis: Rezi Azwar | Editor: Rahmadi
TribunPadang.com/Rezi Azwar
LATIHAN SEMEN PADANG FC - Pemain Semen Padang FC menjalani sesi latihan di Stadion GOR H Agus Salim Padang, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat. Senin (17/2/2025). Tim berjulukan Kabau Sirah kembali targetkan kemenangan dengan tiga poin agar dapat bertahan dalam kompetisi BRI Liga 1. 

TRIBUNPADANG.COM, PADANG – Semen Padang FC mempersiapkan diri secara maksimal untuk menghadapi Persis Solo di Stadion Manahan, Surakarta, Jumat (21/2/2025).

Tim pelatih melakukan evaluasi dan memperbaiki setiap lini dalam sesi latihan yang digelar di Padang jelang ke Surakarta.

Saat ini, tim Semen Padang FC masih berada di Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

Sebelum berangkat ke dalam persiapan menghadapi laga melawan Persis Solo, tim Semen Padang FC melakukan persiapan dengan menggelar sesi latihan.

Saat ini tim Semen Padang FC masih berada di papan bawah klasemen dan belum aman untuk dapat bertahan dalam kompetisi BRI Liga 1.

Baca juga: Muhammad Iqbal Kembali Berlatih Bersama Semen Padang FC, Masih Jalani Pemulihan Cedera

Sebelumnya, tim Semen Padang FC berhasil menang dengan skor 2-0 menghadapi Persita Tangerang, sehingga bisa keluar zona degradasi.

Namun, untuk tim yang berada di papan bawah klasemen bisa dengan cepat berubah, dikarenakan jarak poinnya hanya satu dan dua poin.

Pelatih Kepala Semen Padang FC, Eduardo Almeida, mengatakan persiapan menjelang laga tandang melawan Persis Solo sama seperti laga sebelumnya.

"Kita mempersiapkan semua hal yang terbaik. Kita akan mencoba untuk membuat pertandingan yang bagus," kata Eduardo Almeida.

Untuk target dalam pertandingan tandang besok adalah kemenangan dengan tiga poin.

Baca juga: Fabio Lefundes Sebut Persita Kurang Beruntung Lawan Semen Padang FC, Cuma Sedikit Kesalahan

Hal itu dikarenakan, tim Semen Padang FC sangat membutuhkan poin agar dapat bertahan dalam kompetisi BRI Liga 1.

"Kita akan berbuat yang terbaik untuk bisa mendapatkan tiga poin," kata Eduardo Almeida.

Dalam menjalani sesi latihan, Eduardo Almeida menyebutkan melakukan evaluasi dan perbaikan akan semua lini agar terus menjadi lebih baik dalam setiap pertandingan.(TribunPadang.com/Rezi Azwar)

 

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved