Semen Padang FC Tatap Liga 2 Musim 2023/2024: Komunikasi PT LIB, dan Tim Peserta Kompetisi Berlanjut

SAMPAI sejauh ini Semen Padang FC telah mempersiapkan tim guna menghadapi, kompetisi musim 2023/2024 yang bakal bergulir, September mendatang.

Editor: Emil Mahmud
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ilustrasi: kompetisi Liga 2 2023/2024, yang operatornya PT LIB. 

SAMPAI sejauh ini Semen Padang FC telah mempersiapkan tim guna menghadapi, kompetisi musim 2023/2024 yang bakal bergulir, September mendatang.

Di antaranya, memperkuat segenap lini tim berjulukan Kabau Sirah, serta saling koordinasi bersama tim peserta kompetisi dengan pihak operator PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Sementara itu, berbagai kesiapan dan perkembangan informasi menjelang kompetisi tersebut, mulai mengemuka.

Klub-klub Liga 2 memberikan tuntutan kepada PT LIB, sebelum bergulirnya kompetisi musim 2023/2024.

Hal ini disampaikan pemilik klub Liga 2 kepada PT LIB dalam pertemuan yang berlangsung di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Selasa (27/6/2023).

Dalam pertemuan tersebut pemilik klub memang telah menyepakati beberapa hal, khususnya kesepakatan jelang Liga 2 yang bergulir pada September mendatang.

Selain itu, pemilik klub juga memberikan tuntutan yang telah disepakati semua tim.

Tuntutan kepada PT LIB selaku operator kompetisi itu yakni soal permintaan kontribusi atau subsidi yang diberikan kepada klub.

Pemilik klub meminta PT LIB bisa memberikan kontribusi lebih besar dari musim sebelumnya.

Hal ini diungkapkan oleh Presiden Persikab Kabupaten Bandung, Eddy Moelyo.

Ia mengungkapkan bahwa semua tim sepakat meminta PT LIB untuk memberikan subsidi sebesar Rp 2 miliar sebelum kompetisi mulai.

“Kesepakatan klub-klub kontribusi minta Rp 2 miliar,” ujar Eddy Moelyo kepada awak media termasuk BolaSport.com.

Hal ini pun diungkapkan oleh manajer Perserang Banten, Babay Karnawi.

Ia mengungkapkan bahwa permintaan ini memang sudah sesuai dengan hitungan klub-klub.

Apalagi dalam kompetisi Liga 2 2023/2024 ini penggunaan pemain asing bakal diterapkan.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved