Piala Dunia Qatar
Jadwal Babak 16 Besar Piala Dunia, Diawali Belanda vs Amerika Serikat Malam Ini
Selanjutnya, hasil pertandingan di babak gugur ini nantinya akan ditentukan dalam satu pertandingan.
TRIBUNPADANG.COM - Simak jadwal babak 16 besar Piala Dunia 2022, yang akan dimulai hari ini, Sabtu (3/12/2022).
Babak penyisihan grup Piala Dunia 2022 telah rampung digelar.
16 tim dinyatakan lolos ke babak gugur.
Selanjutnya, hasil pertandingan di babak gugur ini nantinya akan ditentukan dalam satu pertandingan.
Duel babak 16 besar Piala Dunia 2022, akan ditayangkan di Indosiar, SCTV, dan live streaming Vidio.com.
Baca juga: Fase Penyisihan Grup Selesai, Berikut Daftar Tim Lolos Babak 16 Besar Piala Dunia Qatar
Pertandingan berat langsung dihadapi Korea Selatan yang baru saja mengalahkan Portugal.
Korea Selatan sukses memetik kemenangan penting atas Portugal dengan skor 2-1, Jumat (2/12/2022) pada pertandingan Grup H.
Korea Selatan mencetak gol lewat Kim Young-Gwon (27') dan Hwang Hee-Chan (90'+1).
Sedangkan Portugal mencetak golnya lewat Ricardo Horta (5').
Korea Selatan akan hadapi Brasil di babak 16 besar.
Baca juga: Jerman Gagal ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022, Pelatih Hansi Flick Niat Tinggalkan Der Panzer
Jadwal 16 Babak Besar Piala Dunia 2022
- Sabtu (3/12/2022) 22.00 WIB: Belanda vs Amerika Serikat
- Minggu (4/12/2022) 02.00 WIB: Argentina vs Australia
- Minggu (4/12/2022) 22.00 WIB: Prancis vs Polandia
- Senin (5/12/2022) 02.00 WIB: Inggris vs Senegal
Baca juga: 10 Timnas Beranjak ke Babak 16 Besar Piala Dunia: Argentina, Australia, dan Polandia Menyusul Brasil
- Senin (5/12/2022) 22.00 WIB: Jepang vs Kroasia
- Selasa (6/12/2022) 02.00 WIB: Brasil vs Korea Selatan
- Selasa (6/12/2022) 22.00 WIB: Maroko vs Spanyol
- Rabu (7/12/2022) 22.00 WIB: Portugal vs Swiss
Korea Selatan memang berhasil lolos dari fase grup Piala Dunia 2022.
Baca juga: Kronologi Kebakaran Gudang di Sumurampak Bukittinggi, Api Diketahui Saat Warga Nonton Piala Dunia
Korea Selatan berhasil mencetak gol di menit-menit terakhir melalui Hwang Hee-Chan.
Hwang Hee-Chan menjebol jala Selecao Das Quinas dengan baik.
Skor menjadi 2-1 untuk keunggulan Korea Selatan.
Hasil tersebut membuat poin yang didapat Korea Selatan sama dengan Uruguay.
Hanya saja, Korsel masih unggul produktifitas gol dari Luis Suarez Cs.
Baca juga: Kronologi Kebakaran Gudang di Sumurampak Bukittinggi, Api Diketahui Saat Warga Nonton Piala Dunia
Namun perjalanan Taeguk Warrior belum berakhir.
Son cs akan hadapi pemimpin grup G, Brasil.
Brasil sendiri baru menelan satu kekalahan saat hadapi Kamerun di laga terakhir fase grup.
Satu gol dari Aboubakar adalah satu-satunya gol yang pernah bersarang di gawang Brasil di Piala Dunia 2022.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jadwal 16 Besar Piala Dunia 2022: Korea Selatan Tantang Brasil, Argentina vs Australia Malam Ini,
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/padang/foto/bank/originals/Tujuh-Lautt.jpg)