Kabupaten Solok

Diundang Kemkominfo Pelatihan ke Singapura, Bupati Epyardi Asda: Solok Tak Lagi Tertinggal

Dari seluruh Bupati dan Walikota yang ada di Sumbar, hanya Epyardi Asda yang terpilih mewakili masyarakat Kabupaten Solok di kancah nasional.

Penulis: Nandito Putra | Editor: Rahmadi
istimewa
Bupati Solok akan hadir pada kegiatan Digital Leadership Academy (DLA) yang diinisiasi oleh Kemenkominfo. Acara ini akan berlangsung di Singapura, Rabu (23/11/2022 

TRIBUNPADANG.COM, SOLOK - Bupati Solok Epyardi Asda menghadiri Digital Leadership Academy (DLA) yang akan berlangsung di Singapura pada Rabu (23/11/2022).

Epyardi mengatakan, ia merasa terhormat dipilih oleh Kementerian Kominkasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI untuk DLA di Singapura.

Ia mengatakan, dari seluruh Bupati dan Walikota yang ada di Sumbar, hanya ia yang terpilih mewakili masyarakat Kabupaten Solok di kancah nasional.

“Alhamdulilah, ini membuktikan Kabupaten Solok terus mendapat tempat baik dari kegiatan nasional dan internasional. Ini tentu bentuk upaya kami agar Kabupaten Solok tak lagi tertinggal dan sesuai dengan visi misi saya mambangkik batang tarandam," ujarnya, Selasa (22/11/2022).

Ia melanjutkan, selain dirinya, ada sebanyak 20 orang kepala daerah se-Indonesia yang ikut terpilih mengikuti DLA di Singapura.

Baca juga: PLN UP3 Solok Edukasi Generasi Muda untuk Peduli K2

Berdasarkan rilis dari Diskominfo Kabupaten Solok, sejumlah kepala daerah itu di antaranya sebagai berikut:

Bupati Banyuwangi lpuk Fiestiandani Azwa, Bupati Solok Epyardi Asda, Bupati Rejang Lebong Syamsul Effendi, Bupati OKU Timur Lanosin.

Kemudian, Bupati Bandung Dadang Supriatna, Wakil Bupati Sintang Melkianus, Bupati Bintan Roby Kurniawan, Bupati Banjar Saidi Mansyur, Wali Kota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara, Wali Kota Dumai Faisal, Wali Kota Samarinda Andi Harun. (TribunPadang.com/Nandito Putra)

Sumber: Tribun Padang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved