HUT ke 77 RI
Peringatan Detik-detik Kemerdekaan RI di Balai Kota Pariaman Berjalan Khidmat
HUT ke-77 RI di Pariaman, Pemko ikut serta melaksanakan upacara bendera untuk memperingati detik-detik hari kemerdekaan RI di lapangan Balaikota.
Penulis: Panji Rahmat | Editor: Rizka Desri Yusfita
Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rahmat Panji
TRIBUNPADANG.COM, PARIAMAN - Pemerintah Kota Pariaman ikut serta melaksanakan upacara bendera untuk memperingati detik-detik hari kemerdekaan RI di lapangan Balaikota Pariaman dengan kidmat dan tertib, Rabu (17/8/2022).
Upacara tersebut berlangsung pukul 10.00 WIB, dan dihadiri hampir seluruh elemen pemerintahan dan Forkopimda Kota Pariaman.
Serta juga perwakilan murid Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Menengah Atas serta puluhan masyarakat dan Organisasi kepemudaan.
Baca juga: Peringatan HUT ke-77 RI di Padang, Gubernur Sumbar Mahyeldi: Semua Elemen Harus Bersinergi
Pelaksanaannya berjalan dengan lancar, para peserta upacara sudah berada di lapangan balaikota sejak pukul 08.00 WIB.
Selama pelaksanaan terlihat banyak masyarakat berdatangan untuk menyaksikan langsung detik-detik peringatan kemerdekaan Republik Indonesia.
Dalam pelaksanaannya dibuka dengan mengheningkan cipt, setelah itu pengibaran bendera merah putih oleh pasukan paskibraka Kota Pariaman.
Baca juga: Peringatan HUT ke 77 RI, Wako Padang Beri Penghargaan pada Camat dan Lurah Berprestasi
Pengibaran berlangsung hingga pukul 10.30 WIB, setelah pengibaran berakhir upacara bendera dan pasukan dibubarkan.
Wali Kota Pariaman Genius Umar, bersyukur sekali karena bisa menjalankan upacara peringatan HUT ke-77 RI di lapangan balaikota.
"Alhamdulillah, semua berjalan dengan lancar, khidmat dan tertib," katanya usai memperingati detik-detik kemerdekaan RI.
Selesai upacara, sebagian peserta upacara masih berada di lapangan balaikota, serta juga mengabadikan momen foto bersama. (*)