Logika Berasal dari Bahasa Yunani, Simak Pengertian dan Asal Katanya
Logika berasal dari bahasa Yunani. Logika bisa diartikan ilmu yang mengajarkan cara berpikir untuk melakukan aksi dengan tujuan tertentu
TRIBUNPADANG.COM- Logika berasal dari bahasa Yunani.
Logika bisa diartikan ilmu yang mengajarkan cara berpikir untuk melakukan aksi dengan tujuan tertentu
Mengutip Kemdikbud.go.id, logika berasal dari kata logos yang berarti ilmu.
Algoritma adalah istilah lain yang sulit dipisahkan saat mempelajari logika.
Algoritma dapat diartikan urutan langkah-langkah (instruksi-instruksi / aksi-aksi) terbatas untuk menyelesaikan suatu masalah.
Algoritma berasal dari nama seorang Ilmuwan Arab yang bernama Abu Ja‟far Muhammad Ibnu Musa Al Khuwarizmi penulis buku berjudul Al Jabar Wal Muqabala (Buku Pemugaran dan Pengurangan).
Kata Al Khuwarizmi dibaca orang barat menjadi Algorism yang kemudian lambat laun menjadi Algorithm diserap dalam bahasa Indonesia menjadi Algoritma.
Bisa diartikan Logika dan Algoritma adalah ilmu yang mempelajari cara penyelesaian masalah berdasarkan langkah-langkah terbatas yang logis dan sistematis dengan tujuan tertentu.
Syarat-syarat dalam Algoritma
a. Finiteness (Keterbatasan)
Algoritma harus berakhir setelah melakukan sejumlah langkah proses
b. Definiteness (Kepastian)
Setiap langkah algoritma harus didefinisikan dengan tepat dan tidak menimbulkan makna ganda
c. Input (Masukan)
Sebuah algoritma memiliki nol atau lebih masukan (input) yang diberikan kepada algoritma sebelum dijalankan
d. Output (Keluaran)
Setiap algoritma memberikan satu atau beberapa hasil keluaran
e. Effectiveness (Efektivitas)
Langkah-langkah algoritma dikerjakan dalam waktu yang wajar.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/padang/foto/bank/originals/belajar-darung.jpg)