Warga Sumbar Positif Corona
2.000 APD Bantuan dari Pemerintah Pusat Bakal Tiba di Sumbar, Tangani Wabah Virus Corona
Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) bakal menerima 2.000 alat pelindung diri (APD) bantuan dari pemerintah pusat untuk penanganan wabah virus
2.000 APD Bantuan dari Pemerintah Pusat Bakal Tiba di Sumbar, Tangani Wabah Virus Corona
Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rizka Desri Yusfita
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) bakal menerima 2.000 alat pelindung diri (APD) bantuan dari pemerintah pusat untuk penanganan wabah virus corona atau covid-19.
Gubernur Irwan Prayitno mengatakan pihaknya akan menyerahkan APD kepada pihak Rumah Sakit yang membutuhkan untuk percepatan penanganan Covid-19.
"Insya Allah kita akan ada dua ribu APD datang. Insya Allah akan di kargo, mungkin mulai hari ini akan bertahap. Mudah-mudahan dua hari ini selesai," jelas Irwan Prayitno, Kamis (26/3/2020).
• Lima Warga Sumbar Positif Covid-19, Gubernur: Status Sumbar Masih Tanggap Darurat
• Lima Warga Sumbar Positif Covid-19, Gubernur: Status Sumbar Masih Tanggap Darurat
Detail APD lainnya, kata Irwan Prayitno, berasal dari donatur, lembaga lain, dan sebagainya.
Selain APD, pemerintah pusat juga akan mengirim sebanyak 200 unit Thermal Gun.
"Mudah-mudahanan segera sampai dan akan dibagikan ke sejumlah daerah di Sumbar," tutur Irwan Prayitno.
Sementara itu, Kepala Biro Humas Setdaprov Sumbar Jasman Rizal mengatakan APD tadi sekitar pukul 14.00 WIB sudah dikirim kargo oleh kantor perwakilan Sumbar menggunakan trasportasi udara yakni pesawat terbang.
"Thermal gun juga ada sekitar 60 unit datang dari Hongkong. APD bantuan dari pusat, 2.000 dan bertahap," terangnya. (*)