Semen Padang FC
Prediksi Arema FC Vs Semen Padang, Tekad Tim Tamu Curi Poin Saat Catatan Kurang Baik 2 Laga Terakhir
Berdasarkan prediksi pemain dan catatan lapangan Arema FC dan Semen Padang, berikut prediksi skor laga hari ini.
TRIBUNPADANG.COM - Inilah prediksi skor laga Arema FC vs Semen Padang yang akan berlangsung hari ini, Senin (28/10/2019) di stadion Kanjuruhan Malang.
Adapun prediksi skor pertandingan Arema FC vs Semen Padang bisa Anda dapatkan di akhir artikel ini.
Selain itu, adapula informasi terkait susunan pemain dan lima laga terakhir head to head Arema FC dan Semen Padang.
Seperti diketahui, Arema FC bakal kedatangan tamu asal Sumatera, Semen Padang hari ini Senin (28/10/2019).
Jelang laga kedua tim, Semen Padang memiliki catatan kurang baik di beberapa pertandingan terakhirnya.
Semen Padang baru saja mengalami dua kekalahan beruntun di laga kandang, yaitu kalah 1-2 dari Madura United, dan kalah 1-2 dari Persipura.
Meski Semen Padang memiliki catatan kurang baik akhir-akhir ini, Tim Singo Edan enggan menganggap remeh tim lawan.
Pasalnya, Semen Padang bertekad untuk meraih poin di kandang Arema FC dan menuntasan 'keangkeran' di Stadion Kanjuruhan Malang.
Pelatih Arema FC, Milomir Seslija memastikan anak asuhnya untuk bertanding all-out saat menghadapi Semen Padang hari ini.
Karena Milo yakin semen Padang memiliki motivasi tinggi dalam pertandingan hari ini.
“Pasti mereka akan berusaha mati-matian untuk bangkit dan mencari poin besok,” kata Milo kepada Minggu (27/10/2019).
“Mereka juga tentu ingin lolos dari zona degredasi. Untuk itu kami harus waspada dan antisipasi,” tambahnya.
Memang Semen Padang meraih hasil tidak memuaskan dalam dua laga terakhir.
Tapi, Semen Padang pernah mengalahkan beberapa klub besar, seperti Persija Jakarta, PSM Makassar, dan Persela Lamongan.
Catatan ini sebagai tanda bahwa Semen Padang memiliki potensi untuk mengalahkan Singo Edan.