Hasil DA Asia 5 Top 35 Grup 3, Wakil Filipina Tersenggol dari D'Academy Asia 5, Sheyla Lida Teratas
Shello De Castro Wakil Filipina di DA Asia 5 harus tersenggol setelah mendapatkan nilai terendah dalam konser D Academy Asia Kamis (24/10/2019) malam
Hasil DA Asia 5 Top 35 Grup 3, Wakil Filipina Tersenggol dari D'Academy Asia 5, Sheyla Lida Teratas
TRIBUNPADANG.COM- Wakil Filipina di D'Academy Asia 5 harus tersingkir dari Top 35 Grup 3 DA Asia 5.
Shello De Castro Wakil Filipina di DA Asia 5 harus tersenggol setelah mendapatkan nilai terendah dalam konser D Academy Asia Kamis (24/10/2019) malam.
Tampil dengan lagu Indah Pada Waktunya di panggung DA Asia 5, Shello De Castro hanya mendapatkan nilai 523.
Sementara wakil dari Indonesia Sheyla Lida di DA Asia 5 kokoh di puncak klasemen menyusul 2 peserta dari Indonesia lainnya yang tampil di grup 1 dan 2.
Meraih nilai 563, Sheyla Lida meninggalkan peserta lainnya.
Peringkat kedua ada wakil Brunei Darussalam yaitu AAhil Alex dengan nilai 544
Peringkat tiga Jose Borges dari Timor Leste nilai 540
Sementara peserta dari Singapura Asraf Aziz meraih nilai 536
Melansir akun instagram daasia5 inilah nilai lengkap tiap peserta
Hasil DA Asia 5 Top 35 Grup 2
Wakil Thailand di DA Asia 5 kembali tersingkir dari Top 35 D Academy Asia
Dalam Top 35 Grup 2, Sakkarin dari Thailand harus tersingkir lebih awal dari panggung DA Asia 5.
Dengan tersingkirnya Sakkarin, maka sudah 2 orang wakil Thailand di DA Asia 5 atau D'Academy Asia 5 tersenggol.
Dalam Top 35 Grup 1 DAcademy Asia 5 Ammarin telah tersenggol lebih dulu