Drama Korea Terbaru Juli 2019, My First First Love dan Level Up hingga Hotel del Luna
Drama Korea terbaru Juli 2019 hadir dengan berbagai pilihan baik remaja hingga dewasa, termasuk My First First Love dan Level Up.
Drama Korea Terbaru Juli 2019, My First First Love dan Level Up hingga Hotel del Luna
TRIBUNPADANG.COM - Drama Korea terbaru Juli 2019 hadir dengan berbagai pilihan baik remaja hingga dewasa, termasuk My First First Love dan Level Up.
2 drama Korea terbaru Juli 2019 di atas akan tayang bersama sejumlah drama korea lainnya termasuk Hotel del Luna.
Berikut 7 darama korea terbaru Juli 2019 yang bisa jadi rekomendasi untuk kalian
Ternyata kalau kita lihat list drama Korea yang siap tayang Juli 2019, ada banyak drama yang bagus dan sudah dinantikan beberapa bulan belakangan ini lho!
Penasaran kan? Yuk langsung kita cari tahu info soal 7 drama Korea yang bakal tayang di bulan Juli 2019. Wajib nonton!
Love Affairs in the Afternoon
• Tinggalkan 2 Anak, Ini 4 Fakta Artis Korea Selatan Jeon Mi Sun Ditemukan Tewas Gantung Diri
Drama Korea tema perselingkuhan ini diperankan oleh Park Ha Sun dan Lee Sang Yeob.
Sinopsis untuk drama Korea ini adalah Son Ji Eun (Park Ha Sun) baru saja pindah ke kota yang kecil di mana itu adalah tempat kerja baru suaminya di bidang pelayanan masyarakat.
Di sana Son Ji Eun kerja paruh waktu dan agak tertutup.
Dia merasa bosan dengan kehidupannya, dan hadirnya Yoon Jung Woo (Lee Sang Yeob) di hidupnya pun membuat dia jadi pengin memiliki Yoon Jung Woo yang merupakan guru biologi di sekolah.
Level Up
• Inilah Tujuh Drama Korea yang Tidak Boleh Terlewatkan Untuk Ditonton Selama Tahun 2019
An Dan Te (Sung Hoon) adalah seorang pemimpin di perusahaan dan terkenal sangat dingin serta perfeksionis.