Persib Bandung Harus Hadapi Bhayangkara FC Saat Moral Lawan Sedang Naik Setelah Kalahkan Persela
Persib Bandung tampaknya akan membutuhkan tenaga ekstra saat menghadapi Bhayangkara FC
Persib Bandung Harus Hadapi Bhayangkara FC Saat Moral Lawan Sedang Naik Setelah Kalahkan Persela
TRIBUNPADANG.COM - Persib Bandung tampaknya akan membutuhkan tenaga ekstra saat menghadapi Bhayangkara FC
Calon lawan Persib, Bhayangkara FC sedang berada dalam posisi moral sedang naik.
Bhayangkara FC sukses mengalahkan Persela Lamongan 3-1 dan mengoleksi nilai sempurna.
Setelah menghadapi Persela Lamongan, Bhayangkara FC akan bertandang ke markas Persib Bandung pada pekan keenam Liga 1 2019, akhir pekan nanti.
Selain modal kemenangan atas Persela Lamongan, Bhayangkara FC juga diuntungkan dengan kondisi Persib Bandung juga tengah tren buruk di kandang.
• Laga Bhayangkara FC vs Persib Bandung Resmi Digelar Minggu 30 Juni 2019 Pukul 15.30
• Winger Muda Persib Bandung Ini Kembali Dapat Menit Bermain di Liga 1
• Eks Striker Persib Bandung Terseok-seok Bawa Timnya Naik Level di Liga Spanyol
Persib Bandung akan menjamu Bhayangkara FC pada pekan keenam Liga 1 2019.
Sejatinya, duel Persib versus Bhayangkara FC pada pekan keenam Liga 1 2019 digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi.

Namun, pihak Bhayangkara FC meminta penukaran status laga kandang sehingga pertandingan berlangsung di markas Persib, Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (30/6/2019).
General Coordinator panitia pelaksana (panpel) Persib, Budhi Bram Rachman menyatakan, mereka telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak terkait untuk menyelenggarakan laga itu.
"Ya, kami sudah menerima surat dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan ada penunjukkan kepada Persib untuk menjadi tuan rumah terlebih dahulu," ujar Budhi Bram seperti dilansir TribunBatam.id dari BolaSport.com.
"Selanjutnya, kami akan berkoordinasi dengan Polres Bandung," ucapnya menambahkan.
• Klasemen Sementara Liga 1 2019, Semen Padang FC Berada di Posisi 15, Urutan Empat Terbawah
• Hadapi Persipura Jayapura, Semen Padang FC Akan Gunakan Strategi Bertahan dan Serangan Balik
• LAGA KRUSIAL Persipura Jayapura Vs Semen Padang FC, Kedua Tim Haus Kemenangan
Upaya penukaran ini justru bisa menjadi malapetaka bagi skuad Maung Bandung.
Sebab, Persib tengah berada dalam tren buruk dengan bermain imbang pada dua laga kandang terakhir mereka pada Liga 1 2019.
Tim besutan Robert Rene Alberts dipaksa bermain imbang 1-1 ketika menjamu Tira-Persikabo pada laga tunda pekan kedua Liga 1 2019, Selasa (18/6/2019).
Pada laga berikutnya, Persib kembali bermain seri 1-1 saat menjamu Madura United untuk partai pekan kelima Liga 1 2019, Minggu (23/6/2019).
Jika kembali gagal meraih kemenangan, maka Persib akan mengalami kerugian dengan kehilangan tiga poin optimal di kandang.
• DStar Indosiar Grup 7, Randa Dapat 6 Standing Ovation, Unjuk Kemampuan Main Piano di Depan Juri
• KUMPULAN Status WhatsApp Lucu, Bijak, Galau Hingga Romantis di Tahun 2019
Apalagi, Supardi Nasir dkk memiliki rekor buruk ketika melawan Bhayangkara FC di kandang.
Persib tak pernah menang di kandang saat menjamu Bhayangkara FC dalam dua edisi terakhir Liga 1.
Pada Liga 1 2017, Persib ditahan imbang 1-1 oleh pasukan beralias The Guardian di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung pada 24 September 2017.
Pada edisi 2018, Persib justru menelan kekalahan 0-1 dari Bhayangkara FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung.
Catatan ini menjadi peringatan keras bagi pelatih Persib, Robert Rene Alberts untuk mewaspadai permainan Bhayangkara FC.
Kedua tim saat ini terpaut jauh di klasemen.
Persib mengoleksi enam poin di peringkat kedelapan klasemen sementara Liga 1 2019.
Sedangkan Bhayangkara FC meloncat dari posisi sembilan ke peringkat empat dengan koleksi 8 poin setelah mengalahkan Persela Lamongan.
Peluang Pemain Muda
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, tak menutup kemungkinan untuk memainkan para pemain muda saat menghadapi Bhayangkara FC.
Robert Alberts mengatakan para pemain muda di Persib Bandung memiliki kesempatan yang sama, bersaing dengan pemain senior.
"Beberapa pemain muda akan diturunkan. Rotasi memang terbatas tapi peluang terbuka lebar," ujar Robert Alberts setelah memimpin latihan Di Lapangan Sepak Bola, Saraga ITB, Rabu (26/6/2019).
Salah satu pemain yang ia sebut memiliki potensi besar untuk diturunkan adalah Gian Zola.
Gelandang jebolan Diklat Persib ini kata Robert Alberts memiliki kualitas yang luar biasa.
"Ini bagus untuk melihat pemain muda berpotensi seperti Zola. Dia punya potensi yang luar biasa yang harus dia tunjukkan. Dia punya motivasi besar dan keseimbangan dalam Zola bagus," katanya.
Bukan hanya Gian Zola yang menurut Robert Alberts memiliki kualitas mumpuni di Persib Bandung.
Namun para pemain muda lainya pun dinilai punya kualitas dan akan mendapat kesempatan bermain.
"Hal yang sama juga untuk Syafril dan Agung juga demikian. Kami akan terus lakukan rotasi untuk pemain muda. Aqil juga bisa saja diturunkan karena dia punya potensi dan motivasi," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Robert Alberts Janjikan Peluang bagi Pemain Muda
Artikel ini telah tayang di tribunbatam.id dengan judul Hati-hati Persib Bandung. Moral Bhayangkara FC Sedang Naik Setelah Kalahkan Persela Lamongan