Semen Padang FC

Suporter Nyalakan Cerawat saat Kontra Persib Bandung, Semen Padang FC Didenda Rp100 Juta oleh PSSI

Nyalakan Cerawat saat Kontra Persib Bandung, Semen Padang FC Didenda Rp100 Juta oleh PSSI

Penulis: Rezi Azwar | Editor: Saridal Maijar
TribunPadang.com/RizkaDesriYusfita
Laga Semen Padang vs Persib Bandung Liga 1 2019 di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Rabu (29/5/2019) lalu. 

Nyalakan Cerawat saat Kontra Persib Bandung, Semen Padang FC Didenda Rp100 Juta oleh PSSI

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rezi Azwar

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Tim Semen Padang FC harus menerima denda Rp 100 juta oleh Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Denda tersebut dikenakan kepada Semen Padang FC karena penyalaan cerawat atau flare yang dilakukan oleh suporter saat menjamu Persib Bandung di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Rabu (29/5/2019) lalu dalam laga lanjutan Liga 1 2019.

Keputusan denda tersebut tertuang dalam surat edaran Komdis PSSI bernomor 015/L1/SK/KD-PSSI/VI/2019.

Dalam surat itu disebutkan, Semen Padang FC harus menerima sanksi denda Rp100 juta.

Laga Kontra Persib Bandung, Mampukah Tira Persikabo Mengulang Kemenangan di Kandang Maung Bandung?

Pelatih Persib Bandung Akui Kekuatan Tira Persikabo, Robert Alberts: Ini Jadi Pertandingan Sulit

Surat itu sendiri diterima oleh manajemen tim Semen Padang FC pada Sabtu (15/6).

Meski flare dinyalakan pada menit 90+3 atau menjelang setelah laga usai, namun Komisi Disiplin (Komdis) PSSI tetap menyatakan itu pelanggaran.

Berdasarkan banyaknya bukti yang kuat, mau tidak mau Semen Padang FC harus membayar denda tersebut, paling lambat 14 hari setelah surat ini dikeluarkan.

Surat keputusan terkait sanksi tersebut, ditandatangani Ketua Komisi Disiplin PSSI, Asep Edwin Firdaus.

Semen Padang FC terkena denda karena melanggar pasal 70 Kode Disiplin PSSI.

Penonton memenuhi stadion Haji Agus Salim Padang saat laga Semen Padang vs Persib Bandung Liga 1 2019 pada Rabu (29/5/2019) lalu.
Penonton memenuhi stadion Haji Agus Salim Padang saat laga Semen Padang vs Persib Bandung Liga 1 2019 pada Rabu (29/5/2019) lalu. (TribunPadang.com/Rizka Desri Yusfita)

JADWAL Lengkap Pekan Kelima Liga 1 2019, Jumat 21 Juni 2019 Semen Padang vs Perseru Badak Lampung

Semen Padang FC U-18 Harus Akui Keunggulan Tim PSIS Semarang U-18

Menanggapi sanksi ini, CEO Tim Semen Padang FC, Rinold Thamrin berharap, suporter Semen Padang FC bisa lebih dewasa dan berhati-hati karena tindakan seperti itu sangat merugikan, terlebih kepada tim.

“Benar, kita sudah menerima surat keputusan dari Komdis PSSI yang menyebutkan kita dikenakan denda Rp100 juta, akibat penyalaan flare oleh suporter," ujarnya.

"Denda ini tentunya terasa berat untuk kita, karena saat ini tim membutuhkan dana yang tidak sedikit.

Selain itu, kita juga sedang dalam pengeluaran besar-besaran, untuk memperbaiki stadion dan lampu," tambahnya.

Sumber: Tribun Padang
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved