Universitas Andalas Wisuda 414 Lulusan Program S2 dan S3 Profesi dan Spesialis
Universitas Andalas (Unand) melaksanakan wisuda lulusan program S2 dan S3 Profesi dan Spesialis mengawali Tahun 2019.
Penulis: Metria Indeswara | Editor: Emil Mahmud
Laporan Wartawan Tribunpadang.com, Metria Indeswara
TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Universitas Andalas (Unand) melaksanakan wisuda lulusan program S2 dan S3 Profesi dan Spesialis mengawali Tahun 2019.
Acara ini berlangsung di Gedung Auditorium Unand, Jumat (22/2/2019) pagi.
Bagian Humas Unand, Andri mengatakan sebanyak 414 mahasiswa lulusan S2 dan S3 diwisuda.
"Ada sebanyak 414 mahasiswa unand profesi dan spesialis yang diwisuda," katanya sambil memberikan rekap data kepada Tribunpadang.com.
Sebanyak 13 fakultas di Unand yang melaksanakan wisuda kali ini di antaranya, Fakuktas Kedokteran 27 Magister, 49 Profesi dan 37 spesialis 1.
Kemudian wisudawan dari Fakultas Kedokteran Gigi sebanyak 5 orang program profesi.
Wisudawan lainnya berasal dari Fakultas Keperawatan, Teknik, Teknologi Pertanian, Mipa, Farmasi, Peternakan, Pertanian, Ekonomi, ISIP dan Hukum.
(Tribunpadang.com / Metria Indeswara)